SuriahLojainiat – Oposisi Suriah menegaskan bahwa pihak militer Pemerintah Suriah sepanjang pertempuran yang terjadi pada tahun 2013 telah kehilangan hampir 10.000 pasukan, ditambah dengan lebih dari 1.500 personil milisi Syiah. Mereka juga menyatakan telah berhasil menjatuhkan 155 pesawat militer, dan penghancuran hampir 500 tank dan kendaraan militer lainnya.

Dalam laporan statistik yang dikeluarkan oleh pihak Koalisi Oposisi Nasional, pasukan Suriah kehilangan 98 jet tempur dan 57 helikopter, dalam konfrontasi dengan para pemberontak. Sebagaimana mereka kehilangan 9.573 perwira dan prajurit, serta 1428 dari unsur milisi Syiah, yang dituduh oleh oposisi berjuang bersama militer Suriah.

Laporan itu menambahkan bahwa pasukan oposisi pada 2013 lalu berhasil mengambil alih seluruh provinsi Raqqa, 84% Provinsi Idlib, 78% wilayah Aleppo, 82% Deir ez – Zor dan 80% Reef Damaskus .

Laporan ini juga menunjukkan bahwa Militer Suriah kehilangan hampir 1.500 tank, meriam dan kendaraan militer, yang berhasil dihancurkan sepenuhnya oleh pasukan oposisi atau menjadi rusak. Mereka juga berhasil menguasai 86 posisi militer dan 21 ladang atau sumur minyak, melalui konfrontasi bersenjata melawan pasukan pemerintah.

Mengacu pada Observatorium HAM Suriah telah mengumumkan Selasa kemarin, bahwa jumlah korban tewas dalam krisis Suriah sejak meletus pada 2011 mencapai 130 ribu jiwa.

Sumber: Lojainiat.com