Dalam keterangan persnya, lembaga hubungan Islam-Amerika (CAIR) mengecam serangkaian aksi peledakan yang terjadi di London, kamis lalu dengan menyebutnya sebagai tindak kriminal yang amat keji.

Untuk itu, CAIR menyampaikan belasungkawa umat Islam Amerika kepada keluarga para korban dalam peledakan tersebut dan meminta segera ditangkap dan dihukumnya pelaku tindak kriminal tersebut.

Keterangan itu menyiratkan akan sikap umat Islam Inggeris dan lembaga-lembaga Islam di Inggeris lainnya yang sebelumnya juga mengecam tindakan kriminal tersebut dan mengajak kaum Muslimin untuk ikut serta membantu meringankan penderitaan para korban.

Perlu diketahui, pada tahun 2004 lalu, CAIR pernah melakukan kampanye di internet dengan judul “Bukan Berasal Dari Islam” berisi tanda tangan sebanyak mungkin dari kaum Muslimin sebagai sikap umat Islam yang diarahkan kepada rakyat Amerika bahwa agama Islam berlepas diri dari tindakan-tindakan kekerasan yang dilakukan segelintir orang dari kaum Muslimin. (istod/AS)