Syaikh Abdul Aziz bin Abdullah Alu Syaikh Mufti Umum Kerajaan Arab Saudi yang juga ketua Ulama Senior dan Komite Riset Ilmiah dan Fatwa, pada Rabu malam memimpin perkumpulan tahunan Halaqah Ta’lim al-Qur’an yang di bawahi oleh Markaz selatan pusat milik Yayasan Kebajikan Untuk Tahfizhul Qur’an di Riyadh di Masjid Nashir al-Abid di jalan azh-Zhahira.

Musyrif Am (Supervisor umum) Yayasan tersebut, Syekh Sultan bin Abdullah al-Huwaisyil menjelasakan bahwa acara/ perkumpulan tersebut bertujuan untuk memotivasi para siswa untuk menghafal al-Qur’an dan untuk memberikan penghargaan kepada siswa-siswa yang berprestasi serta untuk meningkatkan semangat kompetisi di antara mereka dan untuk menghimbau siswa lain untuk bergabung dengan halaqoh Tahfizh tersebut yang jelas di dalamnya terdapat kebaikan dunia dan akhirat, dan agar masyarakat dan khususnya kepada para wali murid yang berpartisipasi dalam halaqoh tersebut mengetahui keunggulan dan prestasi yang telah diraih oleh anak-anak mereka, berita ini sebagaimana yang dilansir oleh surat kabar al-Riyadh.

Penghargaan Kepada Siswa-siswa yang Berprestasi:
Beliau menunjukkan bahwa pada perkumpulan ini akan diberikan penghargaan kepada 7 siswa yang telah mengkhatamkan hafalan al-Qur’an dan juga kepada Para Juara Musabaqah Tahunan yang ke-8 tahun 1430, serta akan diberikan pula penghargaan kepada pihak-pihak yang turut mensukseskan program/ acara tersebut termasuk kepada para guru.

Perlu diingat bahwa Halaqoh Yayasan Kebaikan Untuk Ta’lim al-Qur’an yang memperoleh tempat pertama dalam kompetisi standar mutu yang ditetapkan oleh Markaz selatan-pusat mengelola seminar-seminar ilmiyah dan kebudayaan yang bertujuan untuk mengembangkan potensi siswa agar mereka mencapai atau memiliki pemahaman yang benar dari ajaran-ajaran yang terdapat dalam agama ini.(imm/an)