akhwSahl bin Sa’d ia berkata; Ada seorang wanita datang kepada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam dan berkata, “Sesungguhnya aku menghibahkan diriku.” Wanita itu berdiri lama, lalu seorang laki-laki pun berkata, “Nikahkanlah aku dengannya, jika memang Anda tidak berhasrat padanya.” Beliau bertanya: “Apakah kamu memiliki sesuatu untuk maharnya?” laki-laki itu berkata, “Aku tidak punya apa-apa kecuali pakaianku ini.” Beliau bersabda: “Jika kamu memberikannya maka kamu duduk tanpa mengenakan pakaian. Carilah sesuatu.” Laki-laki itu menjawab, “Aku tidak mendapatkan sesuatu.” Beliau bersabda lagi: “Carilah, meskipun hanya berupa cincin besi.” Namun ia tidak mendapatkan sesuatu, akhirnya beliau bertanya: “Apakah kamu hafal sesuatu dari Al Qur`an?” laki-laki itu menjawab, “Ya, yaitu surat ini dan ini.” Ia menyebutkannya. Maka beliau bersabda: “Sesungguhnya aku telah menikahkanmu dengan wanita itu dengan mahar hafalan Al Qur`anmu.” (HR. Bukhari)