Kementerian Agama akan menggelar sidang isbat untuk menentukan 1 Ramadhan. Sidang akan dilakukan di kantor Kemenag dan diikuti perwakilan organisasi Islam se-Indonesia.

“Insya Allah nanti sore jam 17.00 WIB sidang Isbat kita selenggarakan sama seperti sidang-sidang tahun sebelumnya. Sebelum sidang kita presentasi dulu sampai maghrib,” ujar Dirjen Bimbingan Masyarakat (Bimas) Kemenag Nazaruddin Umar saat berbincang dengan detikcom, Minggu (31/7/2011).

Nazaruddin mengatakan, perhitungan soal kapan 1 Ramadhan masih harus menunggu presentasi dari berbagai daerah. Namun diprediksi satu ramadhan akan bertepatan dengan 1 Agustus.

“Sejauh ini aman (1 Agustus) karena hilal sudah menyentuh 6 derajat. Tapi semua harus menunggu keputusan resmi dari sidang isbat,” jelasnya.

Sidang isbat, kata Nazaruddin, akan diikuti perwakilan berbagai organisasi Islam. Muhammadiyah sendiri telah menetapkan lebih dulu 1 Ramadhan yakni tertanggal 1 Agustus. Sementara jamaah Tarekat Naqsyabandiyah di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), mulai melakukan salat tarawih kemarin malam. Dengan demikian, mulai hari ini penganut tarekat Naqsyabandiyah sudah menjalankan ibadah puasa.

[Sumber: www.detiknews.com]