Abu Manshur ats-Tsa’alibi pernah bercerita, “Pernah suatu saat, seorang lelaki mendatangi Sifawaih untuk bertanya kepadanya tentang makna dari kata al-Ghisliin yang terdapat dalam al-Qur’an Surat al-Haqqah ayat 36.

(al-Ghisliin adalah salah satu jenis makanan ahli neraka, pent.)

Sifawaih pun menjawab, “Engkau telah bertanya kepada orang yang tepat. Aku pernah menanyakan pertanyaan yang sama kepada salah seorang ahli fikih dari kalangan ulama negeri Hijaz, ia menjawab bahwa ia sama sekali tidak memilikinya sedikitpun.”

(Qashashul Arab, karya Ibrahim Syamsuddin)