wwDari Jabir bin ‘Abdullah radliallahu ‘anhuma yang memarfu’kannya, (Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam) bersabda: “Tutuplah bejana (perabot menyimpan makanan), ikatlah tutup kendi (perabot menyimpan minuman), tutup pintu-pintu rumah dan jagalah anak-anak kecil kalian pada waktu ‘isya’ karena saat itu adalah waktu bagi jin untuk berkeliaran dan menculik, dan padamkanlah lampu-lampu ketika kalian tidur, karena binatang-binatang berbahaya bila datang dapat menarik sumbu lampu sehingga dapat berakibat kebakaran yang menyebabkan terbunuhnya para penghuni rumah”. Ibnu Juraij dan Habib berkata dari ‘Atha’; “(saat itu adalah waktu) bagi setan-setan”.(HR: Bukhari, Kitab : Permulaan penciptaan makhluq, Bab : Lima hewan yang tergolong fasik dan boleh untuk dibunuh di tanah haram, No. Hadist : 3069)